BANDA ACEH – Anggota Dewan Perwakilan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Bardan Sahidi, menyambut kepulangan Atlet Muaythai Aceh, Dara Phonna, yang meraih medali emas di PON XX Papua 2021, Rabu siang (06/10/2021), di Bandara Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang, Aceh Besar.
“Mereka tiba Pukul 10.30 WIB, setelah menemumpuh perjalanan delapan jam dari Papua. Bersamaan dengan tim Muaythai, ada dua tim lainnya yakni tim Wushu dan Dayung. Jadi sudah ada tiga tim PON Aceh yang pulang. Kepulangan tim ini juga sudah kami serah terimakan ke KONI Aceh,” kata Bardan Sahidi dalam keteranganya kepada awak media.
Bardan Sahidi mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim Pelatda dan tim PON Aceh yang telah menjalankan tugasnya untuk mengharumkan nama Aceh di PON XX Papua 2021.
“Kami merasa bangga dan haru menyambut patriot tanoh rencong yang telah berjuang dan berjibaku di Papua. Terus berlatih untuk menyongsong kesiapan PON XXI 2024 Aceh-SUMUT nantinya” ujarnya.
Kepada para tim PON Aceh yang masih berjuang di Papua, Bardan Sahdiri berharap dapat terus berjuang maksimal untuk bisa mendapatkan hasil yang terbaik.
“Tetap semangat dan optimis meraih hasil yang terbaik,” harapnya.
(Parlementaria)
Discussion about this post