Banda Aceh — Diduga telah terjadi penipuan melalui pesan singkat WhatsApp yang mengatasnamakan Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Alhudri.
Kuat dugaan bahwa Penipu yang mengaku Plt Sekda Aceh tersebut menyasar ke sejumlah bendahara SKPA dan diduga pelaku mengirimkan pesan bertujuan untuk meminta sejumlah uang dengan berbagai alasan.
Agar lebih meyakinkan, penipu mengubah nama di WhatsApp menjadi Alhudri dan memasang foto profil dengan foto Plt Sekda Alhudri dengan menggunakan nomor +62 821-9700-7979.
“Kepala Biro Administrasi Pimpinan Sekertaris daerah Aceh, Akkar Arafat, meminta seluruh ASN dan masyarakat berhati-hati dan menghindari apabila mendapatkan pesan dari oknum penipu tersebut.” ujar Akkar, Kamis (20/2/2025).
“Kami menghimbau Bagi masyarakat yang mendapatkan pesan dari nomor oknum pelaku kejahatan tersebut jangan mudah percaya dan bila perlu segera laporkan kepada pihak berwajib, dan, Kami juga menyarankan supaya masyarakat dapat menggunakan fitur di aplikasi WhatsApp agar terhindar dari segala bentuk penipuan,” demikian pungkas kepala biro administrasi pimpinan sekda Aceh Akkar Arafat []
Discussion about this post